Cara Kerja Ginjal

Ditulis oleh: -
alt
Cairan yang banyak mengandung sisa metabolisme masuk ke ginjal melalui pembuluh nadi ginjal. Cairan yang keluar dari pembuluh darah akan masuk ke nefron. Nefron terdiri dari glomerulus dan kapsul bowman. Membrane glomerulus dan kapsul bowman bersifat permeable terhadap molekul kecil dan ion. Air, gula, asam amino, dan urea akan terpisah dari darah dan menuju ke kapsul bowman. Proses ini disebut Filterasi. Sebenarnya, dari sekitar 180 liter air yang disaring oleh kapsul bowman setiap hari, hanya 1 liter air yang diekskresikan menjadi urine. Sebagian besar air akan di serap kembali di dalam pembuluh halus.

Cairan dari kapsul bowman menuju ke saluran pengumpul. Dalam perjalanannya, glukosa dan asam amino masuk dan diserap kembali di kapiler darah. Proses ini disebut reabsorpsi. Bahan-bahan seperti garam dan urea tidak direabsorpsi dan tetap berada di dalam tubulus. Bahan-bahan yang tidak di reabsorpsi akan bergabung dengan air dan kemudian menjadi urine.